Resep Nasi Goreng
11:01 AM
Resep Nasi Goreng Oriental
gambar : www.blueband.co.id |
Bahan-baha
- 2 piring nasi putih dingin
- 2 btr telur ayam, kocok lepas
- 50 gr udang kupas, potong-potong
- 30 gr daging ayam, potong dadu
- 3 sdm kacang polong
- 2 btg wortel, potong dadu
- 1 btg daun bawang, iris tipis
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 2 siung bawang merah, cincang halus
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt perasan jeruk nipis
- 1 sdt perasan jahe
- 1 sdt garam (atau secukupnya)
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt lada bubuk
- 2 sdm margarin untuk menumis
Cara Membuat
- Tumis bawang merah dan bawang putih dengan margarin hingga harum.
- Masukkan potongan ayam dan udang, masak hingga berubah warna dan daging ayam matang, pinggirkan.
- Masukkan telur, masak hingga membentuk orak-arik.
- Masukkan kacang polong, wortel dan daun bawang, masak hingga agak layu.
- Masukkan saus tiram, kecap asin, perasan jeruk nipis, perasan jahe, garam, gula pasir dan lada bubuk. Aduk rata.
- Masukkan nasi putih, aduk rata hingga semua bahan tercampur merata dan matang.
- Angkat dan sajikan segera selagi hangat.