Resep Cake Marmer Mudah Dan Lembut Ala Pak Sahak Pribadi |
Pertama, siapkan terlebih dahulu bahan-bahan pokoknya, seperti:
- 5 butir telur
- 125 gr gula pasir
- 1 sdt emulsifier
- 1 sdt vanilla
- 150 gr tepung terigu serbaguna
- 15 gr maizena
- 15 susu bubuk
- 100 gr margarin, lelehkan
- 50 gr minyak sayur
- 1-2 sdt pasta coklat atau bisa juga menggunakan bahan alternative lain sperti susu bubuk coklat yang dilarutkan dengan 2 sdm air hangat
Cara Membuat:
Setelah semua bahan-bhan di atas sudah siap, langsung saja kita bahas tentang bagaimana cara membuatnya:
- Panaskan oven 180’C. Siapkan loyang tulban 20 cm, oles margarin dan taburi tepung. Sisihkan.
- Campur dan ayak tepung terigu, maizena dan susu bubuk
- Kocok telur, gula pasir, emulsifier, vanilla dan campuran tepung hingga mengembang dan kental
- Campurkan margarin / butter yang sudah dilelehkan dengan minyak sayur, kemudian tuang sedikit demi sedikit ke dalam adonan. Aduk balik hingga tercampur rata dan menyatu.
- Ambil 2 sendok sayur adonan, beri pasta coklat. Aduk rata
- Tuang adonan putih ke dalam loyang, kemudian tuang adonan coklat di atasnya.
- Buat motif marmer dengan bantuan, garpu atau tusuk sate.
- Oven hingga matang selama kurang lebih 30-45 menit (tergantung masing-masing oven ya). Lakukan tes tusuk dan tes sentuh
- Angkat dan segera keluarkan dari loyang agar cake tidak menciut.
No comments:
Post a Comment