Resep Semur Tahu Tempe
Bahan-bahan
- 400 gram tempe, dipotong 8x3x2 cm
- 8 buah tahu kulit segitiga
- 2 lembar salam
- 2 tangkai serai, dimemarkan
- 1 cm jahe, dimemarkan
- 1 cm lengkuas
- 2 lembar salam
- 1 buah tomat merah, dipotong-potong
- 7 sendok makan kecap manis
- 2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 1.200 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- bumbu halu
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 butir kemiri, disangrai
Cara membuat Semur Tahu Tempe:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum. Tambahkan tomat, aduk sampai layu. Tambahkan tempe dan tahu. Aduk rata.
- Masukan kecap, garam, dan pala bubuk. Aduk rata.
- Tuang air. Masak sambil ditutup sampai kuah mengental dan meresap.
No comments:
Post a Comment